Tuesday, August 23, 2016

Cara Menggunakan dan Memasang Google Authenticator


Dalam dunia internet, istilah hacker sudah tidak asing lagi kita dengar, kita sebagai orang awam tentunya ingin memiliki proteksi terhadap hacker yang memiliki keinginan untuk “mencuri” akun web yang kita miliki. Contohnya dalam dunia cryptocurrency, kita tentunya memiliki akun vip bitcoin.co.id, poloniex, bittrex, c-cex dll. Setiap akun web tersebut harus kita proteksi menggunakan google authenticator. Caranya cukup mudah, bacalah dengan seksama.
Jika anda belum memiliki akun Bittrex, silahkan daftar disini

Fungsi Google Authenticator

Google Authenticator berfungsi untk mengamankan akun anda dari tangan-tangan jahil yang ingin mencoba membuka akun anda tanpa sepengetahuan anda, atau istilahnya meng hack akun. Google Authenticator yang anda pasang pada akun yang anda miliki akan menampilkan password atau pin yang berjumlah enam digit yang harus anda masukkan setiap anda akan log in ke akun anda.  

Bagaimana Cara Google Authenticator mengamankan akun anda 

Saat anda akan log in ke akun yang sudah anda pasang google authenticator, maka anda harus memasukkan enam digit pin yang ditampilkan di google authenticator.  Hal ini dimakasudkan untuk mengamankan akun dengan dua langkah log in, pertama log in akun, dan yang kedua setelah log in maka anda memasukkan 6 digit pin google authenticator.





Pin yang ditampilkan ini akan ditampilkan dan setiap 30 detik akan berganti menjadi enam digit pin yang baru. Jadi anda harus segera memasukkan pin google authenticator tersebut ke alamat web atau situs sebelum pin tersebut berganti lagi. Disinilah fungsi khusus google authenticator mengamankan akun anda.

Cara memasang Google Authenticator di Smartphone Android

Untuk memasang Google Authenticator sangatlah mudah, Anda cukup ke Playstore dan di search ketik  “Google Authenticator”, lalu klik “Pasang”, atau klik disini langsung dari playstore :)


Buka Google Authenticator,  dan pilih “Set Up Account”, Lalu pilih Scan a Barcode atau Enter provide Key yang ditampilkan di web yang anda buka, saya contohkan vip bitcoin.co.id
Bagaimana Cara menampilkan Barcode atau Key dalam Akun web yang ingin kita pasang Google Authenticator





Anda pertama, silahkan log in terlebih dahulu, contohnya log in ke vip bitcoin.co.id, setelah anda sukses login, Pilih menu “Akun > Keamanan > Tambahakan Google Authenticator” Silahkan anda Scan Barcode yang ditampilkankan dengan scan barcode Google Authenticator atau copy paste Key yang ditampilkan, paste ke “Enter provide Key” di Google Authenticator 


Baca Juga, Bibox Exchange Berbagi up to 70% Profit Bagi Holder BIX Token
Beginilah Tampilan Akun vip bitcoin.co.id yang sudah terpasang Google Authenticator








Bagaimana, sangat mudah kan untuk proteksi akun menggunakan Google Authenticator, Selamat Mencoba

Baca Juga Cara Mudah Dapat Bitcoin Gratis Dari Aplikasi Pivot

Jangan lupa yaa, Jika anda memasang GA pada Akun Poloniex*com, harus menyimpan kode yg berupa 16 angka+huruf google authenticator kalian, di catet di buku ok, supaya jika sewaktu-waktu anda kehilangan HP atau menggunakan hp baru, anda tetap tidak kehilangan akses google authenticator anda.. "Hilangnya 16 kode google authenticators " dapat mengakibatkan hilangnya akses anda trhdp akun anda dan anda harus menghubungi Support poloniex. Adapun jika memasang GA google authenticator pada akun Bittrex, saat anda mengaktifkanya, anda akan menerima " 8  Digit Secret Kode atau Kode Rahasia" yang akan anda gunakan saat pertama kali memasang/ mengaktifkan GA pada akun dan Smartphone anda, maka simpanlah baik-baik 8 kode secret pertama dari Bittrex, karena jika kehilangan kode awal ini anda harus menghubungi support bittrex. Sebagai tambahan, GA bisa anda aktifkan di lebih dari satu Hp yang anda miliki, yag terpenting adalah Jangan kehilangan SECRET KODE GA anda.




Baca Juga trik analisis Coin  Crypto di coinmarketcap 
Baca Juga Tips dan Trik Trading Cryptocurrency Via Smartphone Android

Sekian dulu yaa,, informasi hari ini, doakan selalu agar saya tetap sehat dan dimudahkan rezekinya, dan tentunya profit terus tradingnya,,, Semoga Sukses Trading Anda
Jika tulisan saya bermanfaat dan anda ingin donasi untuk saya, silahkan kirim BTC anda Ke Address saya
Bandung, Rabu, 24 Agustus 2016 [] 15.56 WIB
Salam hangat dari saya mudzammil fikri <> kkeriii
[[ Terimakasih ]]
More Information;
Bandung, Minggu 20 Maret 2016 [] 14.53 WIB
Salam hangat dari saya mudzammil fikri <> kkeriii
[[ Terimakasih ]]
#Hargailah tulisan saya dengan tidak copy paste tanpa izin#

Share Article to

Read More News

Cara Menggunakan dan Memasang Google Authenticator
4/ 5
Oleh

Subscribe via email

Like this Article ? Subcribe Our Article

1 comments:

Tulis comments
avatar
March 16, 2018 at 1:12 AM This comment has been removed by a blog administrator.